Sekjen Kementerian ESDM Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022

Sabtu, 1 Oktober 2022 - Dibaca 1170 kali

KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL

REPUBLIK INDONESIA

SIARAN PERS

NOMOR: 383.Pers/04/SJI/2021

Tanggal: 1 Oktober 2021

Sekjen Kementerian ESDM Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022

Dipimpin Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Keluarga Besar Kementerian ESDM melaksanakan upacara Hari Kesaktian Pancasila. Rangkaian upacara dimulai dengan mengheningkan cipta dan pembacaan teks Pancasila dipimpin Sekretaris Jenderal dan diikuti seluruh peserta upacara.

Upacara yang dihadiri perwakilan seluruh unit eselon I di lingkungan Kementerian ESDM dan perwakilan eselon II di Lingkungan Sekretariat Jenderal Kementerian ESDM berlangsung hikmat. Seluruh peserta mendengarkan pembacaan teks pembukaan Undang-Undang 1945 dan pembacaan naskah ikrar kesetiaan terhadap Pancasila. Berikut teks ikrar untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila yang dibaca seluruh peserta upacara.

c-WhatsApp%20Image%202022-10-01%20at%200

"Atas berkat Tuhan Yang Maha Esa kami yang melakukan upacara ini menyadari sepenuhnya bahwa sejak diproklamasikan Kemerdekaan negara kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 pada kenyataannya telah banyak terjadi rongrongan baik dari dalam negeri maupun luar negeri terhadap negara kesatuan Republik Indonesia. Bahwa rongrongan tersebut dimungkinkan karena kelengahan kekurangwaspadaan Bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang berupaya untuk menumbangkan Pancasila sebagai ideologi negara. Bahwa dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nila luhur ideologi Pancasila Bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya negara kesatuan Republik Indonesia, maka dihadapan Tuhan Yang Maha Esa dalam memperingati hari Kesaktian Pancasila kami membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan dalam kebersamaan untuk memperjuangkan menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia," demikian yang tertuang dalam ikrar.

Upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila dilakukan untuk mengingatkan kembali semangat para pendiri bangsa Indonesia yang telah mencetuskan Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa dan sejak kelahirannya sampai hari ini. Pancasila adalah kekuatan kita untuk berjuang membangun cita-cita kita.

Selain itu Pancasila menjadi pengingat di tengah semua situasi dan kondisi, kedaulatan Indonesia berdasar pada keadilan sosial dan persatuan seluruh lapisan masyarakat. Oleh karena itu, merefleksikan kembali nilai-nilai Pancasila pada hari ini merupakan awal yang baik untuk menyatukan cita-cita dan langkah kita ke depan. (SF)

Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama

Agung Pribadi (08112213555)

Bagikan Ini!