Penganugerahan Penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi Tahun 2022

Rabu, 5 Oktober 2022 - Dibaca 4647 kali

KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL

REPUBLIK INDONESIA

SIARAN PERS

NOMOR: 390.Pers/04/SJI/2022

Tanggal: 5 Oktober 2022

Penganugerahan Penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi Tahun 2022

Untuk mendorong pemanfaatan energi secara efisien dan bertanggung jawab, melalui efisiensi energi dan penggunaan energi terbarukan, sekaligus mendukung pencapaian target Nationally Determined Contribution (NDC), Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi kembali menyelenggarakan Penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi (PSBE). PSBE adalah penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Kementerian ESDM sejak 2012 kepada para stakeholder yang telah berhasil mengimplementasikan efisiensi dan konservasi energi.

Mengawali sambutannya, Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Rida Mulyana mengucapkan selamat kepada para penerima penghargaan yang telah berupaya melakukan efisiensi dalam pemanfaatan energi dilingkungan kerjanya masing-masing.

"Selamat kepada para pemenang dan seluruh peserta yang telah berpartisipasi, serta terima kasih kepada panitia dan dewan juri. PSBE adalah penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Kementerian ESDM sejak 2012 kepada para stakeholder yang memiliki prestasi luar biasa dalam bidang konservasi energi," ujar Rida.

c-WhatsApp%20Image%202022-10-05%20at%201

Penyelenggaraan PSBE ini, lanjut Rida, merupakan salah satu upaya Pemerintah untuk mendorong pemanfaatan energi secara efisien dan bertanggung jawab, melalui efisiensi energi dan penggunaan energi terbarukan, sekaligus mendukung pencapaian target NDC.

Rida berharap prestasi yang sudah dicapai tidak hanya berhenti sampai disini tetapi dilaksanakan secara berkelanjutan. "Upaya-upaya efisiensi energi yang sudah dilakukan semoga dapat terus ditingkatkan, dipromosikan dan direplikasi oleh industri sejenis dan pemilik bangunan gedung serta instansi pemerintah lainnya," jelasnya.

Senada dengan Rida, Direktur Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Dadan Kusdiana menyampaikan bahwa PSBE merupakan perwujudan atas komitmen pemerintah dalam program percepatan konservasi energi yang ditujukan untuk mengarusutamakan efisiensi energi di masyarakat.

"PSBE merupakan penghargaan yang diberikan kepada para pengelola gedung, industri dan instansi pemerintah yang telah berhasil mengimplementasikan efisiensi dan konservasi energi. Para pemenang PSBE ini akan menjadi wakil Indonesia dalam ASEAN Energy Award untuk tahun berikutnya,"ujar Dadan.

PSBE telah pelaksanaannya di tahun 2012 dan telah diikuti oleh 943 peserta. Antusiasme keikutsertaan publik pun tercermin dari meningkatnya jumlah peserta disetiap tahunnya. PSBE tahun 2022 ini diikuti sebanyak 191 peserta, mengalami peningkatan sebesar 31% dari penyelenggaraan PSBE pada tahun sebelumnya dengan rincian sebagai berikut:

  1. Kategori Gedung Hemat Energi sebanyak 31 Proposal;
  2. Kategori Manajemen Energi Industri Gedung sebanyak 132 Proposal; dan
  3. Kategori Penghematan Energi di instansi Pemerintah sebanyak 28 Kuesioner.

Untuk tahun 2022, penyelenggaraan nominasi PSBE terbagi dalam tiga kategori, yaitu:

  1. Kategori Gedung Hemat Energi, yang mencakup sub kategori, gedung hijau, gedung baru, gedung retrofitted, gedung tropis, dan inovasi khusus.
  2. Kategori Manajemen Energi di Industri dan Gedung, yang mencakup sub kategori, gedung kecil dan menengah, gedung besar, industri pertambangan dan energi, industri manufaktur besar, industri manufaktur kecil dan menengah dan inovasi khusus.
  3. Kategori Penghematan Energi di Gedung Perkantoran Pemerintah yang akan diikuti oleh Instansi Pemerintah Pusat dan Daerah.

Untuk mendapatkan rincian para pemenang dapat diunduh disini. (SF)

Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama

Agung Pribadi (08112213555)

Bagikan Ini!