Lantik Dirjen Ketenagalistrikan, Menteri ESDM Amanatkan Percepat Segala Sesuatu

Selasa, 25 April 2017 - Dibaca 4545 kali

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan melantik Dr. Ir. Andy Noorsaman Someng, DEA sebagai Direktur Jenderal Ketenagalistrikan. Pelantikan dilaksanakan Selasa (25/4) sore di halaman kantor Kementerian ESDM, Jakarta. Andy menggantikan Ir. Jarman Msc yang memasuki masa purna tugas, per 1 April 2017. Sebelumnya, Andy merupakan Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas). Pria kelahiran 31 Maret 1959 ini sebelumnya adalah dosen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Indonesia dan pernah menjabat Direktur Jenderal Hak Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan HAM.

Dalam sambutannya, Menteri ESDM mengamanatkan kepada Andy Sommeng dan para pejabat yang dilantik, dirotasi atau dimutasi untuk mempercepat segala sesuatu. Jonan meminta dalam menjalankan tugas, para pejabat tidak mempersulit orang lain. Ia menganalogikan sistem pelayanan di Kementerian ESDM kalau bisa seperti laundry, yaitu masuk hari ini, dan bisa keluar hari ini juga atau paling lambat besok sore.

Selain melantik Dirjen Ketenagalistrikan, dalam kesempatan tersebut Jonan melantik 15 pejabat eselon II dan IV yang mendapat promosi. Yang lainnya adalah rotasi dan mutasi untuk penyegaran. Jonan memang mengamanatkan agar pejabat yang menduduki jabatan tiga tahun atau lebih bisa dirotasi atau dimutasi untuk memberi kesempatan kepada yang lain. "Tujuannya adalah masyarakat mengharap kinerja kita makin cepat, makin baik, dan makin efisien," jelas Jonan. Ia menjelaskan bahwa prosedur-prosedur perizinan diharapkan semakin sederhana. Ia juga menyebutkan bahwa Kementerian ESDM tengah menyelesaikan peraturan Menteri terkait penyederhanaan perizinan di bidang ketenagalistrikan, migas, maupun minerba.

Jarman dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas dukungan Menteri ESDM, Pejabat dan seluruh staf selama ia menjabat sebagai Dirjen Ketenagalistrikan. Ia juga berbagi motto selama menjabat yaitu: tolong permudah segala sesuatu. "Kalau kita mempermudah, Tuhan akan mempermudah kita," jelas Jarman.

Selama menjabat sebagai Dirjen Ketenagalistrikan, Ia selalu berpesan kepada seluruh staf untuk memperhatikan tiga hal saat menerima surat. Jika berlawanan dengan undang-undang, surat tersebut harus langsung ditolak. "Jika kurang lengkap sampaikan kurang lengkap, jika sudah lengkap segera diproses hari itu juga," tegas Jarman. Ia mengapresiasi terobosan-terobosan yang dilakukan oleh Menteri ESDM. Banyak peraturan-peraturan menteri di sektor ketenagalistrikan yang bertujuan untuk mempercepat pelayanan dan mewujudkan harga listrik yang murah.

Jarman mengucapkan selamat atas pengangkatan Andy Sommeng sebagai Dirjen Ketenagalistrikan. Ia berharap bahwa jika ada yang masih kurang selama kepemimpinannya, agar bisa diperbaiki. "Bagaimanapun juga selalu ada banyak ruang untuk diperbaiki," ungkapnya.

Menteri ESDM Ignasius Jonan juga mengucapkan selamat atas pengangkatan Andy Sommeng sebagai Direktur Jenderal Ketenagalistrikan oleh Presiden Jokowi. Ia mengharap Andy dapat memasuki rumah baru dengan baik. "Direktorat Jenderal Gatrik kalau lihat bangunannya di Kuningan, saya kira merupakan bangunan paling rapi," ujarnya. "Coba para eselon I belajar dari Pak Jarman, bagaimana bisa rapi tetapi efisien," ungkapnya. (PSJ)