HUT PE Ke-71, Sekretariat Jenderal KESDM Laksanakan Dzikir Dan Doa Bersama

Wednesday, 28 September 2016 - Dibaca 1684 kali

JAKARTA - Mengawali rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun Pertambangan Dan Energi ke-71(HUT PE Ke-71), Keluarga Besar Sekretaris Jenderal Kementerian Energi Dan Sumber Daya Mineral melaksanakan dzikir dan doa bersama. Dzikir dan doa tersebut merupakan wujud syukur kepada Allah SWT ini dipimpin langsung Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, Teguh Pamudji. Rabu (28/9).

"Alhamdulillah pada hari ini, Badan Rohani Islam dan Korpri menginisiatifi untuk melaksanakan dzikir dan doa bersama sebagai wujud syukur kita kepada Allah SWT bahwa Kementerian ESDM yang kita cintai dan yang kita banggakan semua pada hari ini memperingati hari jadi pertambangan yang ke 71," Teguh Pamudji mengawali sambutannya.

Teguh menambahkan bahwa kita perlu menungkapkan rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa karena jika kita mensyukuri nikmat yang diberikan maka akan ditambahi nikmatnya. "Ini salah satu cara kita untuk mewujudkan rasa syukur kita hari jadi pertambangan atau Kementerian ESDM yang ke-71. Kita harus sama-sama menjaga dan bisa terus memelihara tali silaturahmi antara kita," ujar Teguh.

Usai melaksanakan dzikir dan doa yang dipimpin Kepala Biro Hukum Kementerian ESDM, Hufron Asrofi, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan pemberian tali kasih berupa paket sembako sebanyak 2.000 paket dan lima paket umroh."2.000 box paket sembako itu akan kita berikan kepada keluarga besar Kementerian ESDM yang sekiranya memang membutuhkan dan yang kedua memberangkatkan umroh, haji kecil kepada saudara-saudara kita yang terpilih sebanyak lima orang," jelas Teguh.

"Jadi patut kita syukuri dan ucapkan Alhamdulillahirobbil alamiin semoga upaya kita semua mendapatkan ganjaran kebaikan dari Allah SWT," tutup Teguh. (SF)

Share This!