Menteri ESDM : Itikad Baik dan Tidak Ada Vested Interest Akan Membuat Kita Terhindar Dari Perkara Hukum

Wednesday, 1 July 2015 - Dibaca 2211 kali

JAKARTA - Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral, Sudirman Said untuk kesekian kalinya kembali mengingatkan, agar terhindar dari perkara hukum akibat pengambilan keputusan, maka setiap pengambilan keputusan harus sesuai dengan kaidah-kaidah hukum yang ada, dan jangan mengambil keputusan yang disertai dengan itikad buruk dan kepentingan pribadi (vested interest).

"Kepada seluruh pengambil keputusan untuk menghindari dua hal, pertama pada saat mengambil keputusan jangan mempunyai punya itikad buruk dan punya niat jahat. Jadi tidak ada keputusan yang sempurna, tidak ada informasi yang benar-benar sempurna sehingga kita betul-betul clean yakin dengan keputusan karena keputusan berkaitan dengan masa depan," ujar Sudirman Said dalam sambutannya usai penandatanganan kontrak penjualan dan pembelian gas/LNG, di Kementerian ESDM, Selasa (30/6).

"Kalau kita selalu ingin sempurna jadinya scientis bukan eksekutif semuanya serba ada, tapi sepanjang yang pertama tadi kita mengambil keputusan tidak ada itikad jahat, tidak ada agenda tersembunyi dari diri kita sendiri insya Allah selamet, dan kalaupun nanti diseret-seret kesana kemari ujungnya akan dibuktikan kalau kita tidak punya niat jahat tadi," lanjut Sudirman.

Pesan kedua agar terhindar dari perkara hukum selanjutnya adalah ambil keputusan yang baik. Keputusan yang baik itu dijelaskan Sudirman, diwujudkan dengan empat hal. Pertama didasari dari goodwill atau niat baik melaksanakan yang terbaik bagi institusi, yang kedua diambil dengan cara-cara do professional care, ada tahapan-tahapan yang kita kaji betul sehingga aspek-aspek professional sudah kita pertimbangkan. Yang ketiga ada diligent atau ada pendalaman dari aspek-aspek yang kita putuskan jadi tidak sembarangan yang keempat adalah kita terbebas dari conflict of interest. " Kalau radar itu kita gunakan, maka tidak ada alasan takut untuk mengambil keputusan," tegas Sudirman. (SF)

Share This!