Kepala BPH Migas : Gas Bumi Rumah Tangga Aman, Bersih dan Hemat

Thursday, 26 March 2009 - Dibaca 3297 kali

JAKARTA. Kepala BPH Migas, Tubagus Haryono menekankan bahwa gas bumi yang disitribusikan melalui pipa jaringan distribusi untuk konsumsi rumah tangga dan pelanggan kecil aman karena memiliki tekanan yang rendah.Penggunaan gas sebagai bahan bakar alternatif untuk rumah tangga selain lebih aman, bersih juga lebih hemat. Perkiraan biaya rumah tangga dan pelanggan kecil berkisar antara Rp 28.000- Rp 30.000 per bulan. Dengan besaran ini penggunaan gas lebih irit dibandingkan dengan bahan bakar apapun, ujar Menteri ESDM.Mengenai harga jual gas kepada konsumen, Ketua BPH Migas Tubagus Haryono menyebutkan, harga ditentukan oleh Indeks Harga Konsumen (IHK) sehingga harga gas antara satu kota dengan kota lainnya berbeda sedangkan mengenai biaya instalasi diperkirakan sekitar Rp1 juta.Pemanfaatan gas bumi melalui pembangunan jaringan distribusi gas kota, merupakan program komplementer konversi minyak tanah ke LPG untuk percepatan pengurangan penggunaan minyak bumi. Program pembangunan jaringan distribusi gas bumi untuk rumah tangga ini telah ditetapkan sebagai salah satu program prioritas nasional tahun 2009.

Share This!