Kedutaan Kanada Selenggarakan Seminar Peluang Pertambangan di Indonesia

Monday, 16 March 2009 - Dibaca 5759 kali

JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral pada hari Senin (16/3) membuka seminar bertajuk "Seminar on Indonesia's Mining Opportunities", yang diadakan oleh kedutaan Kanada dan berkerjasama dengan Indonesian Mining Association (IMA). Seminar mengambil tempat di Bimasena tersebut direncanakan akan berlangsung hingga tanggal 17 Maret. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara misi pertambangan Kanada untuk mencari peluang bagi perusahaan-perusahaan pertambangan Kanada dalam dunia pertambangan di Indonesia.Dalam kata sambutannya, MESDM mengungkapkan bahwa kegiatan ini menunjukkan adanya perhatian yang besar dari pelaku pertambangan di Kanada terhadap kesempatan bisnis sumber daya alam di Indonesia, terutama pertambangan mineral dan batubara yang sedang memasuki era baru dengan berlakunya UU Minerba. "UU Minerba ditujukan agar dapat menguntungkan semua stakeholder, sehingga merupakan tanggung jawab kita semua untuk bekerjasama dalam menciptakan sector pertambangan yang lebih modern dan menguntungkan".Selain seminar, misi pertambangan juga diisi oleh acara jejaring dengan para anggota Asosiasi Pertambangan Indonesia (API), dan serangkaian kunjungan ke lapangan. Perusahaan pertambangan Kanada yang menghadiri acara tersebut terdiri atas Barrick Gold, East Asia Minerals Corp, Kalimantan Gold Corp, Southern Arc Minerals, Sheritt International, Sierra Geological Corporation, dan South East Asia Mining Corporation. Acara misi pertambangan ini akan berlangsung hingga 19 Maret 2009.

Share This!